More

    Bupati Nunukan Luncurkan Program Perbaikan Rumah Tidak Layak Huni 2025

    WARTA, NUNUKAN — Bupati Nunukan, H. Irwan Sabri, SE, secara resmi meluncurkan Program Perbaikan/Rehabilitasi Rumah Tidak Layak Huni (RTLH) bagi masyarakat berpenghasilan rendah (MBR), Sabtu, 26 April 2025. Program ini menjadi salah satu langkah nyata Pemerintah Kabupaten Nunukan dalam meningkatkan kualitas hunian dan kesejahteraan warga kurang mampu.

    Bertempat di Jalan Pembangunan RT.10, Kelurahan Nunukan Barat, acara peresmian dihadiri oleh Plt. Sekda Ir. Jabbar, M.Si, Forkopimda, jajaran Pemerintah Daerah, perwakilan masyarakat, serta Direktur PT. BPD Kaltimtara Cabang Nunukan.

    ADVERTISEMENT

    Dalam kesempatan tersebut, Bupati Irwan Sabri menandatangani Nota Kesepahaman (MoU) antara Pemkab Nunukan dan PT. BPD Kaltimtara, sebagai bentuk kerja sama strategis dalam pendanaan dan pelaksanaan program RTLH secara berkelanjutan.

    Kepala Bidang Perumahan dan Permukiman DPUPR Nunukan, Alimuddin, menyampaikan bahwa program ini menyasar masyarakat berpenghasilan rendah yang tinggal di rumah tidak layak huni. Program ini juga merupakan wujud komitmen pemerintah dalam menekan angka kemiskinan dan meningkatkan taraf hidup masyarakat.

    Program RTLH 2025 mencakup berbagai jenis perbaikan, mulai dari renovasi ringan hingga rehabilitasi total, tergantung kondisi masing-masing rumah. Pendataan dan verifikasi dilakukan dengan ketat guna memastikan program tepat sasaran.

    Islam Kurniawannur, perwakilan PT. BPD Kaltimtara Cabang Nunukan, menyatakan kesiapan pihaknya dalam mendukung program melalui skema pembiayaan dan bantuan teknis. Ia berharap kolaborasi ini memberi manfaat nyata bagi masyarakat serta berkontribusi pada pertumbuhan ekonomi daerah.

    Dengan peluncuran program ini, Bupati Irwan Sabri menegaskan komitmen pemerintah daerah untuk terus hadir dan bekerja demi memenuhi kebutuhan dasar masyarakat, khususnya dalam penyediaan tempat tinggal yang layak dan sehat.

    Baca Juga:  Sinyal Reshuffle Kabinet, Prabowo: "Saya Singkirkan yang Tak Kerja untuk Rakyat"

    Bagikan:

    BERITA TERKAIT

    REKOMENDASI

    spot_img

    BERITA TERBARU

    spot_img