More

    Tragis, Remaja 15 Tahun Tewas Terbakar di Kamar Tidur

    WARTA, TANJUNG SELOR– Peristiwa memilukan terjadi di Jalan Perjuangan 2, RT 1 RW 1, Kelurahan Tanjung Selor Timur, Kecamatan Tanjung Selor. Seorang remaja putri berinisial AKG (15) ditemukan tewas dalam kondisi hangus terbakar di kamarnya sendiri pada Selasa dini hari, 15 April 2025.

    Peristiwa tragis ini terjadi sekitar pukul 03.50 WITA. Seorang warga sekitar bernama Arif mengaku terbangun karena mendengar suara teriakan minta tolong dari seorang ibu. Ketika keluar rumah, ia melihat api sudah membesar dari dalam salah satu kamar di rumah korban.

    ADVERTISEMENT

    “Istri saya membangunkan karena terdengar teriakan. Saat saya keluar, api sudah membesar dari kamar. Saya sempat menyemprotkan air pakai selang dari jendela yang terbuka. Saat itu terlihat samar-samar ada sosok tubuh terbakar di dalam,” ujar Arif.

    Korban diketahui masih duduk di bangku kelas 2 SMP. Saat kejadian, ia tengah tidur sendiri di kamarnya. Saat api berhasil dipadamkan, jasad korban ditemukan dalam kondisi mengenaskan, hangus bersama kasur tempatnya tidur.

    Kepolisian Resor Kota Bulungan yang tiba di lokasi langsung melakukan olah Tempat Kejadian Perkara (TKP). Kapolresta Bulungan Kombes Pol Rofikoh Yunianto, melalui Kasi Humas IPTU Magdalena Lawai, menyampaikan bahwa jenazah korban telah dievakuasi ke kamar jenazah RSUD dr. H. Soemarno Sosroatmodjo untuk dilakukan visum.

    Korban diketahui merupakan anak sambung dari DD (52), dan putri kandung dari PS (39). Berdasarkan keterangan keluarga, sekitar pukul 01.00 WITA, korban kembali ke kamarnya usai menonton pertandingan sepak bola bersama orang tuanya.

    Namun sekitar pukul 03.50 WITA, sang ibu terbangun karena mencium bau asap dan melihat api telah melalap kamar anaknya. Ia sontak berteriak memanggil korban, namun tidak mendapat respons.

    ADVERTISEMENT
    Baca Juga:  Gubernur Kaltara Soroti Sulitnya Dapat Tiket Pesawat dari Tarakan

    “Ayah korban yang terbangun langsung bergegas mengambil air dari dapur dan mencoba memadamkan api, tapi sudah terlalu besar. Ia lalu berlari ke luar rumah meminta bantuan warga,” jelas IPTU Magdalena.

    Sayangnya, nyawa korban tidak dapat diselamatkan. Pihak kepolisian masih mendalami penyebab pasti kebakaran dan memastikan tidak ada unsur kesengajaan dalam insiden tersebut.

    Bagikan:

    BERITA TERKAIT

    REKOMENDASI

    spot_img

    BERITA TERBARU

    spot_img