More

    Ribuan Umat Buddha Meriahkan Abhisekha Rupang Buddha Terbesar di Kaltara

    WARTA, TARAKAN – Suasana penuh khidmat dan kedamaian menyelimuti Vihara Parama Sinar Borobudur saat umat Buddha dari berbagai daerah memadati tempat ibadah tersebut untuk mengikuti Abhisekha Rupang Buddha terbesar di Kalimantan Utara, Minggu (20/4/2025).

    Acara sakral ini merupakan bagian dari rangkaian menyambut Hari Raya Trisuci Waisak 2569 BE/2025, dan menjadi momen bersejarah bagi umat Buddha di Kalimantan. Rupang Buddha yang diabhisekha merupakan replika arca bersejarah yang ditemukan di Kota Bangun, Kabupaten Kutai Kartanegara, Kalimantan Timur—sebuah simbol warisan spiritual yang menghubungkan masa lalu dengan masa kini di pulau Kalimantan.

    ADVERTISEMENT

    Ketua Umum Waisak Bersama Keluarga Besar Theravada Indonesia (KBTI), P.Md. Hendy Dermawan, menjelaskan bahwa prosesi Abhisekha berlangsung dengan penuh kekhusyukan. Acara ini turut dihadiri oleh 6 Bhikkhu, 1 Samanera, 3 Atthasilani, serta Sanghanayaka Sangha Theravada Indonesia, YM. Sri Subhapannyo Mahathera.

    “Lebih dari 500 umat hadir dalam perayaan ini, termasuk perwakilan dari berbagai vihara di Kalimantan Utara,” ungkap Hendy.

    Dalam ceramah Dhamma, Bhante Dhammasubho menyampaikan bahwa kehadiran sebuah vihara tidak hanya sebagai tempat ibadah, tetapi juga bisa menjadi pusat wisata religi yang menginspirasi dan menyejukkan hati.

    “Rupang Buddha yang agung dan damai ini diharapkan dapat membangkitkan ketenangan dalam hati setiap umat maupun pengunjung,” jelas Hendy.

    Tak hanya itu, di hari yang sama juga digelar prosesi Pindapata—tradisi suci umat Buddha untuk mempersembahkan makanan kepada para Bhikkhu, Samanera, dan Atthasilani, sebagai bentuk penghormatan dan kebajikan.

    ADVERTISEMENT

    “Abhisekha dan Pindapata merupakan rangkaian yang saling melengkapi dalam menyambut Waisak tahun ini,” tambahnya.

    Sebagai puncaknya, perayaan Dharmasanti Waisak oleh KBTI Kalimantan Utara akan digelar di Kota Tarakan pada 17 Mei 2025, yang dipastikan akan menjadi pertemuan besar umat Buddha se-Kaltara.

    Baca Juga:  Kesempatan Emas! Pendaftaran PPPK Tahap 2 di Bulungan Diperpanjang, 508 Pendaftar Sudah Bergabung

    Bagikan:

    BERITA TERKAIT

    REKOMENDASI

    spot_img

    BERITA TERBARU

    spot_img