WARTA, MALINAU – Pemerintah Provinsi Kalimantan Utara (Kaltara) terus menunjukkan komitmennya dalam mendorong pemerataan pembangunan, khususnya di wilayah perbatasan. Salah satu wujud nyata dari komitmen tersebut adalah kunjungan kerja Gubernur Kaltara Dr. H. Zainal A. Paliwang, SH., M.Hum bersama Wakil Gubernur Ingkong Ala, SE., M.Si ke Kecamatan Sungai Boh, Kabupaten Malinau, Rabu (16/4/2025).
Dalam sambutannya, Gubernur Zainal menegaskan bahwa pembangunan di Kaltara dilandaskan pada visi besar: “Mewujudkan pondasi transformasi Kaltara yang kokoh sebagai beranda depan NKRI yang Makmur, Maju, dan Berkelanjutan.”
“Visi ini bukan hanya slogan, tapi bentuk tekad kami untuk memperkuat fondasi pembangunan hingga ke pelosok negeri — termasuk kawasan perbatasan,” ujar Gubernur Zainal.
Ia menegaskan bahwa kawasan perbatasan seperti Sungai Boh memiliki peran strategis sebagai garda terdepan Negara Kesatuan Republik Indonesia, sehingga sudah sepatutnya mendapatkan perhatian serius dan prioritas dalam agenda pembangunan daerah.
Pemerintah Provinsi Kaltara, lanjutnya, akan terus mendorong pembangunan infrastruktur, peningkatan akses terhadap layanan dasar seperti pendidikan dan kesehatan, serta memperkuat ekonomi lokal. Tujuannya adalah agar seluruh masyarakat di wilayah ini dapat menikmati kemajuan secara adil dan merata.
“Kita ingin seluruh masyarakat Sungai Boh merasakan langsung dampak positif dari pembangunan yang berkeadilan, bukan hanya sekadar wacana,” tegasnya.
Mengakhiri sambutannya, Gubernur Zainal mengajak seluruh elemen masyarakat untuk terus menjaga kekompakan dan menjalin kolaborasi yang harmonis bersama pemerintah.
“Mari kita jadikan momen silaturahmi ini sebagai langkah awal untuk mempererat komunikasi dan sinergi demi membangun Kecamatan Sungai Boh dan wilayah sekitarnya sebagai bagian penting dari Kaltara yang semakin maju,” tutupnya.