spot_img
More
    spot_img

    Pemerintah Salurkan Bantuan Rp3 Juta untuk Guru, Honorer Dapat Insentif Langsung ke Rekening

    WARTA, JAKARTA – Dalam upaya meningkatkan kesejahteraan dan kompetensi pendidik, pemerintah meluncurkan berbagai program bantuan untuk guru, baik yang berstatus PNS, PPPK, maupun honorer. Salah satu bentuk nyata dukungan ini adalah insentif tunai yang langsung ditransfer ke rekening guru honorer, khususnya yang belum bersertifikat pendidik.

    Hal tersebut disampaikan oleh Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah (Mendikdasmen), Abdul Mu’ti, dalam peringatan Hari Pendidikan Nasional pada 2 Mei 2025.

    “Presiden Prabowo Subianto berkomitmen penuh dalam memperbaiki kesejahteraan guru di seluruh Indonesia. Insentif bulanan akan diberikan langsung kepada guru honorer non-sertifikasi melalui transfer bank,” ujar Abdul Mu’ti.

    Tak hanya itu, pemerintah juga memberikan bantuan pendidikan sebesar Rp 3 juta per semester bagi guru yang belum memiliki gelar S1 atau D4, sebagai bagian dari percepatan peningkatan kualifikasi akademik tenaga pendidik.

    “Ini adalah langkah nyata agar tak ada guru yang tertinggal dalam pengembangan profesional dan kualifikasi akademiknya,” lanjutnya.

    Abdul Mu’ti mengungkapkan bahwa hingga kini terdapat sekitar 295 ribu guru yang belum mengenyam pendidikan strata satu. Banyak dari mereka yang awalnya menjadi guru karena keterpaksaan atau kondisi geografis dan ekonomi yang menghambat akses pendidikan tinggi.

    Dengan serangkaian program ini—mulai dari tunjangan sertifikasi, insentif guru honorer, hingga dukungan biaya kuliah—pemerintah berharap para guru dapat terus meningkatkan kapasitasnya dan lebih termotivasi dalam menjalankan tugas mulia di dunia pendidikan.

    Baca Juga:  Gubernur Kaltara Tegaskan Rekrutmen Tenaga Honorer Baru Dihentikan

    Bagikan:

    BERITA TERKAIT

    REKOMENDASI

    spot_img

    BERITA TERBARU

    spot_img