spot_img
More
    spot_img

    Pembangunan Sektor Pendidikan di Malinau Tuai Apresiasi Pansus DPRD Kaltara

    WARTA, MALINAU –– Anggota Panitia Khusus (Pansus) LKPJ Gubernur Kalimantan Utara Tahun 2024, Agus Salim, memberikan apresiasi atas hasil pembangunan di dua lembaga pendidikan di Kabupaten Malinau, yakni SMK SPP Negeri Malinau dan SLB Negeri Malinau. Menurutnya, kualitas hasil pekerjaan yang dilakukan kontraktor pada proyek-proyek di kedua sekolah tersebut sangat memuaskan.

    “Secara umum, hasil pembangunan di SMK SPP dan SLB Negeri Malinau sangat bagus. Di SMK, jurusan tata boga kini sudah memiliki ruang praktik yang representatif, dan fasilitas pendukung lainnya juga memadai. Begitu juga dengan SLB, kondisinya sangat baik,” kata Agus Salim, Rabu (23/4).

    Ia juga menyampaikan apresiasi kepada semua pihak yang terlibat, mulai dari kontraktor pelaksana, konsultan pengawas, hingga Pejabat Pelaksana Teknis Kegiatan (PPTK) dari Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Kaltara. Seluruh pihak hadir dan mendampingi Tim Pansus saat melakukan monitoring dan evaluasi (Monev) di lapangan.

    Meskipun pekerjaan sudah tampak rampung, Agus menjelaskan bahwa beberapa proyek masih berada dalam masa pemeliharaan. Oleh karena itu, proses serah terima dari kontraktor ke pemerintah belum dilakukan sepenuhnya.

    “Beberapa proyek masih dalam tahap pemeliharaan, jadi belum diserahterimakan. Umumnya, kontraktor masih bertanggung jawab hingga sekitar bulan Juni,” jelasnya.

    Agus juga menambahkan bahwa karena keterbatasan waktu, tim Pansus tidak bisa meninjau seluruh proyek secara menyeluruh. Oleh sebab itu, pihaknya menerapkan metode sampling untuk memilih lokasi yang dianggap paling representatif.

    “Kami melakukan monitoring selama tiga hari di Malinau dan KTT. Karena waktu terbatas, kami ambil beberapa lokasi sebagai sampel peninjauan,” tutupnya.

    Baca Juga:  DPRD Kaltara Sambut Positif Kehadiran Sekolah Rakyat: Solusi bagi Anak Putus Sekolah

    Bagikan:

    BERITA TERKAIT

    REKOMENDASI

    spot_img

    BERITA TERBARU

    spot_img