More

    Gubernur dan Wagub Kaltara Serap Aspirasi Warga Apau Kayan Saat Kunjungan ke Long Nawang

    WARTA, MALINAU – Dalam rangkaian kunjungan kerja ke wilayah perbatasan, Gubernur Kalimantan Utara (Kaltara) Dr. H. Zainal A. Paliwang, S.H., M.Hum bersama Wakil Gubernur Ingkong Ala, SE., M.Si, menyambangi masyarakat di Kecamatan Kayan Hulu, Kayan Hilir, dan Kayan Selatan, Rabu malam (16/04/2025).

    Pertemuan berlangsung di Balai Adat Desa Long Nawang sebagai bagian dari upaya Pemprov Kaltara untuk menjalin silaturahmi sekaligus menyerap aspirasi secara langsung dari masyarakat.

    ADVERTISEMENT

    Sebelumnya, Gubernur dan Wagub bersama jajaran Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) telah mengawali kunjungan dengan meninjau Pos Lintas Batas Negara (PLBN) Terpadu di Long Nawang serta menyambangi Kecamatan Sungai Boh.

    Dalam pertemuan tersebut, sejumlah isu prioritas disampaikan oleh masyarakat tiga kecamatan, antara lain keterbatasan akses jalan, listrik, jaringan telekomunikasi, pendidikan, layanan kesehatan, dan sektor pertanian. Warga juga menyuarakan aspirasi mengenai kebutuhan energi, seperti LPG 3 kg serta bahan bakar kendaraan, yakni bensin dan solar.

    Selain itu, wacana pembentukan Daerah Otonomi Baru (DOB) juga menjadi salah satu perhatian utama yang disampaikan kepada pimpinan daerah.

    Menanggapi berbagai masukan tersebut, Gubernur Zainal menyampaikan komitmennya untuk menindaklanjuti setiap aspirasi yang telah disampaikan. Ia menegaskan pentingnya pemimpin hadir langsung di tengah masyarakat guna memahami kondisi di lapangan.

    “Seorang pemimpin harus bisa melihat langsung dan merasakan apa yang dialami masyarakat. Semua masukan dari camat dan perwakilan warga sudah saya catat dan akan kami tindak lanjuti,” ujar Gubernur Zainal.

    ADVERTISEMENT

    Dalam kesempatan itu, Gubernur dan Wakil Gubernur juga menyerahkan bantuan berupa peralatan olahraga dan Alkitab untuk masyarakat di Kecamatan Kayan Hilir, Kayan Hulu, dan Kayan Selatan sebagai bentuk kepedulian terhadap kebutuhan sosial dan spiritual warga.

    Baca Juga:  Sistem Zonasi Dihapus, Disdikbud Bulungan Tunggu Petunjuk Teknis Terkait SPMB Domisili

    Bagikan:

    BERITA TERKAIT

    REKOMENDASI

    spot_img

    BERITA TERBARU

    spot_img